Budmar Persian
Waaw.. Itu kesan saya sewaktu pertama kali melihat foto ini di almanac CFA. What a beautiful & Perfect Persian. Pantas betul menyandang gelar GC, BW, & NW.
Kucing warna Black & White Van Bi-Color ini begitu menawan. Putihnya sempurna dan warna matanya itu lho??
Budmar adalah salah satu contoh breeder yang konsisten dan serius dalam breeding. Prestasi yang diperolehnya saat ini bukanlah hal yang bisa dicapai dalam waktu singkat. Untuk mendapatkan hasil yang seperti ini diperlukan seleksi selama bertahun-tahun. Dan yang membuat saya suka adalah kata2 yang dipasang di website mereka "My numbers are very low, having 6 females and two males. It is very important that my cats go to homes that are real homes and not to just become another cat in a cattery. They are my pets first and foremost".
Dan yang lebih mengagumkan lagi, mereka menetapkan standar yang tinggi untuk kucing hasil breeding mereka. Tidak semua kucing mereka dibilang show quality hanya mengejar harga jual yang lebih tinggi.
Coba lihat foto kucing warna Bule and White Van Bi-Color ini yang hanya dinilai sebagai pet quality dengan harga seperempat atau seperlima show quality mereka.
Bisa tahu bedanya??
No comments:
Post a Comment